Komisioner Bawaslu Bengkulu Utara, Tugiran, saat berkoordinasi ke Kantor Pos Arga Makmur untuk memastikan ada tikdanya paket Tabloid Indonesia Barokah ke wilayah BU/MS Firman

BENGKULU UTARA, sahabatrakyat.com- Badan Pengawas Pemilu (Bawaslu) Kabupaten Bengkulu Utara (BU), Selasa (29/1/2019) mendatangi sejumlah perusahaan ekspedisi dan kantor pos di wilayah itu. Hal itu dilakukan untuk memastikan ada tidaknya Tabloid Indonesia Barokah yang dikirim ke BU.

Komisioner Bawaslu BU Tugiran MPd kepada media usai memantau dan berkoordinasi dengan pihak terkait, menyatakan tabloid yang kabarnya sudah masuk dua kabupaten, Mukomuko dan Kaur, itu tidak ditemukan di BU.

“Jadi sesuai dengan hasil di lapangan dan sudah melakukan pembicaraan langsung ke pihak ekspedisi maupun kantor Pos sampai hari ini belum ada pengiriman paket tersebut melalui jasa eskpedisi maupun kantor Pos,” kata Tugiran.

Tugiran menyampaikan, untuk mengantisipasi penyebaran tabloid tersebut, Bawaslu BU sudah berkoordinasi dengan Panwascam yang ada di BU. Mereka juga diminta berkoordinasi dengan pihak ekspedisi dan kantor Pos yang ada di wilayah masing-masing.

“Apa bila ada tolong segera dilaporkan,” ungkapnya.

Sementara itu Kepala Kantor Pos Cabang Bengkulu Utara Yospuji Putra menuturkan, sejauh ini pihaknya belum pernah menerima paket pengiriman Tabloid Indonesia Barokah ini.

“Hingga hari ini belum ada pihak kita menrima peket pengiriman tabloid tersebut,” ujarnya.

Lanjut Yospuji, Kantor Pos Cabang BU juga sudah menerima instruksi dari Kanto Pos Pusat Cabang Bengkulu. Apabila ada penerimaan pengiriman tabloid tersebut untuk ditahan terlebih dahulu.

Pewarta: MS FIRMAN

Editor: Jean Freire