BENGKULU UTARA– Bupati Bengkulu Utara Ir H Mian menegaskan program yang menyentuh langsung kepentingan masyarakat akan menjadi skala prioritas pembangunan.
Ia meminta partisipasi, kerja sama dan sinergitas semua pihak agar program pembangunan untuk mengentaskan kemiskinan bisa direalisasikan.

Sambutan Bupati BU Ir H Mian

“Kita bersama-sama dalam meningkatkan komitmen pelaksanaan percepatan penurunan angka kemiskinan, tentu seluruh stakeholder dan semua OPD di Bengkulu Utara harus saling bekerja sama dan jangan bekerja sendiri,” kata Bupati Mian.
Hal itu ditegaskannya sebelum membuka secara resmi Rapat Koordinasi Tim Koordinasi Penanggulangan Kemiskinan Daerah (TKPKD) yang berlansgung di Ruang Pola Setdakab BU, Senin (02/12/2019).

Bupati Mian menekankan peran dan fungsi TKPK agar dapat dilaksanakan dengan baik guna menghasilkan program-program yang fokus pada penanggulangan kemiskinan.
“Sehingga target pencapaian terhadap penekanan angka kemiskinan di Kabupaten Bengkulu Utara tercapai sesuai harapan kita semua,” sampai Bupati Mian.
Bupati Mian mengatakan, dalam upaya percepatan penanggulangan kemiskinan tersebut maka perlu dirumuskan langkah-langkah koordinasi secara terpadu dan lintas pelaku.
Peserta Rakor

Ia juga mengingatkan penyelenggaraan kebijakan penanggulangan kemiskinan serta upaya penajaman sasaran agar mampu memfasilitasi unsur stakeholder yang mempunyai kepentingan dan berusaha menanggulangi kemiskinan secara bersama-sama.
“Program-program yang bersentuhan dengan masyarakat akan menjadi prioritas utama ke depannya. Pemkab Bengkulu Utara akan tetap melanjutkan berbagai program yang bersentuhan dan pro rakyat,” ujarnya.
Selain Bupati Mian, Rakor juga dihadiri Wakil Bupati Arie Septia Adinata SE, M.Ap, Kepala Bappeda Ir Siti Qoriah, para kepala OPD serta seluruh Camat di lingkungan Bengkulu Utara. (ADV/MS. Firman).