LEBONG, sahabatrakyat.com– Dalam Daftar Pemilih Tetap Pemilu 2019 Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Lebong mencatat jumlah pemilih pemula saat ini sebanyak 612 orang dari total pemilih sebanyak 77. 225 orang. Jumlah itu bisa bertambah hingga pemungutan suara 17 April mendatang melalui Daftar Pemilih Tambahan (DPTb) dan Daftar Pemilih Tetap (DPK).
Divisi Perencanaan, Data, dan Informasi KPU Lebong, Yayan Hardian menjelaskan, pemilih pemula itu terdiri dari mereka yang baru berusia 17 tahun, para pensiunan baru dari TNI, dan POLRI.
“Dari 612 itu terdiri dari laki-laki sebanyak 329 orang dan perempuan sebanyak 283 orang yang tersebar di 12 kecamatan. Jumlah pemilih pemula (memang) sedikit,” ujar Yayan kepada sahabatrakyat.com, Jumat (18/01/2019).
Pemilih pemula yang bertambah melalui DPTb, sampai Yayan, akan ditutup sekitar sebulan sebelum hari H pemilihan, sedangkan DPK satu jam sebelum ditutupnya Tempat Pemungutan Suara (TPS). “Jadi masih bisa bertambah. Nanti kita akan rekap tambahannya,” katanya
Berdasarkan sebaran per kecamatan pemilih pemula di 12 kecamatan dalam Kabupaten Lebong itu masing-masing adalah sebagai berikut:

  1. Rimbo Pengadang 26 orang;
  2. Lebong Selatan 80;
  3. Lebong Tengah 70;
  4. Lebong Atas 30;
  5. Lebong Utara 84;
  6. Topos 53;
  7. Bingin Kuning 70;
  8. Lebong Sakti 52;
  9. Pelabai 38;
  10. Amen 49;
  11. Uram Jaya 28; dan
  12. Penang Belapis 32 orang.

Pewarta: AKA BUDIMAN
Editor: Jean Freire