LEBONG, sahabatrakyat.com Sebanyak 206 CPNS di lingkungan Pemda Lebong yang menjadi peserta pelatihan dan pendidikan dasar (Latsar), Senin (2/12/2019), telah menyelesaikan tugasnya dan disambut kembali di Pemkab Lebong.
Ratusan CPNS yang terbagi dalam lima angkatan, masing-masing angkatan XIII, XIV, XV, XVI dan XVII itu disambut Sekda Lebong Mustarani Abidin SH MSi saat upacara rutin yang diselenggarakan setia Senin di halaman Kantor Bupati di Tubei.
Sebelum kembali ke Lebong, Latsar sendiri diselenggarakan selama 51 hari, yakni mulai tanggal 01 Oktober 2019 dan berakhir pada 29 November 2019 di Lembaga Penjamin Mutu Pendidikan (LPMP) Bengkulu.
Salah satu peserta LATSAR CPNSD dari angkatan XIV drg. Arini Dewi Mandasari mengaku sangat bersyukur karena telah menyelesaikan rangkaian kegiatan latsar CPNS Kabupaten Lebong ini.
“Apalagi alhamdulillah kami semua sudah dinyatakan lulus 100 persen. Semoga kami bisa menerapkan nilai-nilai dasar PNS yang sudah kami pelajari selama mengikuti pendidikan latihan dasar yaitu ANEKA (akuntabilitas, nasionalisme, etika publik, dan antikorupsi) di instansi masing-masing,” ujar Arini.
Sementara itu dalam arahannya dan sambutannya, Sekda Mustarani mengingatkan agar para CPNS menjadi pionir di OPD masing-masing.
“Tingkatkan kedisiplinan dan buat inovasi di tempat kerja masing-masing,” tegas Mustarani.
Menurut Mustarani, jika tak ada kendala, maka seluruh CPNS akan mendapat SK penuh atau SK PNS dalam waktu yang tidak lama lagi. Ia memperkirakan sudah bisa direalisasikan di Januari 2020. (skmd)