Kepala Dinas Kesehatan Rejang Lebong, Syamsir

REJANGLEBONG, sahabatrakyat.com- Beberapa pekan terakhir, kasus Covid-19 di wilayah Kabupaten Rejang Lebong terus mengalami peningkatan. Terbaru diketahui ada 16 kasus yang dinyatakan positif, bahkan 1 kasus meninggal dunia (MD).

Kepala Dinas Kesehatan Rejang Lebong Syamsir dalam keterangannya menyebutkan, jumlah kasus konfirmasi hingga 14 April 2021 berjumlah 768 kasus. Jumlah tersebut meningkat dari sehari sebelumnya yang hanya berjumlah 752 kasus.

“Satu hari sebelumnya hanya ada penambahan 1 kasus yakni kasus 752 perempuan (39) Warga Curup, sedangkan hari ini (14/4/2021) terjadi penambahan kasus konfirmasi sebanyak 16 kasus, dan 1 kasus konfirmasi meninggal dunia yakni kasus 768 warga Curup Tengah,” terang Syamsir.

Syamsir menyebutkan, dari jumlah 768 kasus konfirmasi, ada sebanyak 766 positif, jumlah selesai kasus konfirmasi 725, kemudian jumlah konfirmasi meninggal dunia hingga saat ini sebanyak 15. Sedangkan jumlah sampel yang diperiksa di laboratorium sebanyak 3.072, jumlah sampel negatif sebanyak 2.306. Sedangkan yang masih dalam pengawasan sebanyak 28 kasus.

“Kita harus waspada akan kemungkinan penambahan kasus, upaya pencegahan terus dilakukan, dan dihimbau kepada masyarakat untuk selalu patuhi protokol kesehatan 5M, menggunakan masker, rajin mencuci tangan dengan sabun di bawah air mengalir, menjaga jarak, menjauhi kerumunan, dan mengurangi mobilitas,” sampai Syamsir.

Berdasar data yang dirilis Gugus Tugas Percepatan Penanganan Covid-19 Rejang Lebong, diketahui 16 kasus penambahan tersebut paling banyak ada di wilayah Kecamatan Curup yakni kasus 755 perempuan (34) isolasi mandiri; kasus 756, laki-laki (68) isolasi mandiri; kasus 757 perempuan (65) isolasi mandiri.

Kasus 758 laki laki (6), isolasi mandiri; kasus 759 laki-laki (69) isolasi mandiri; kasus 760 perempuan (8) isolasi mandiri; kasus 761 laki-laki (55) isolasi mandiri; kasus 762 perempuan (55) isolasi mandiri.

Sedangkan lainnya kasus 753 perempuan (62), Kecamatan Curup Tengah saat ini dilakukan perawatan di RSUD Curup; kasus 754 laki- laki (31) Kecamatan Curup Timur isolasi mandiri; Kasus 763 laki-laki (42) Kecamatan Curup Timur isolasi mandiri; Kasus 764 perempuan (56) Kecamatan Curup Selatan isolasi mandiri; kasus 765 perempuan (40), Kecamatan Curup Selatan isolasi mandiri; kasus 766 perempuan (43), Kecamatan Curup, isolasi mandiri; kasus 767 perempuan (31) Kecamatan Curup isolasi mandiri.

Selain ada penambahan sebanyak 16 kasus dan 1 kasus meninggal dunia di RS. Ar Bunda Lubuk Linggau yakni kasus 768 laki-laki (46) Kecamatan Curup Tengah, ada juga 10 kasus konfirmasi yang selesai isolasi yakni kasus 726 Kecamatan Curup Selatan; kasus 727 Kecamatan Curup Tengah; kasus 728 Kecamatan Curup Tengah; kasus 729 Kecamatan Curup Tengah; kasus 730 Kecamatan Curup Tengah; kasus 731 Kecamatan PUT; kasus 732 Kecamatan PUT; kasus 733 Kecamatan Curup Tengah; kasus 734 Kecamatan Curup Tengah; dan kasus 735 Kecamatan Curup Tengah (brn)