Kapolda Bengkulu Irjen Pol Guntur Setyanto melakukan peletakan batu pertama/Foto: tribrata
Kapolda Bengkulu Irjen Pol Guntur Setyanto melakukan peletakan batu pertama/Foto: tribrata

BENGKULU, sahabatrakyat.com– Kapolda Bengkulu Irjen Pol. Drs. Guntur Setyanto, M, Si bersama Walikota Bengkulu H. Helmi Hasan, Senin (19/07/2021) pagi melakukan peletakan batu pertama pembangunan sarana dan prasarana Polda Bengkulu. Pembangunan ini adalah hibah pemerintah Kota Bengkulu sejumlah lebih dari Rp 11 milyar.

Kapolda Bengkulu dalam sambutannya mengucapkan hibah ini merupakan bentuk kepercayaan masyarakat kota Bengkulu kepada Polri khususnya Polda Bengkulu yang mana nantinya bangunan tersebut dapat dipergunakan untuk kepentingan anggota Polri dan masyarakat.

“Saya selaku Kapolda Bengkulu mengucapkan terima kasih kepada pemerintah kota bengkulu yang telah mendukung penuh terhadap proses pembangunan sarana dan prasarana di lingkungan Polda Bengkulu,” jelasnya.

Adapun sarana dan prasarana yang akan dibangun di Polda Bengkulu seperti tribun di lapangan, lapangan tembak indor, pembangunan jalan dan tempat parkir serta renovasi rumah dinas sebanyak 5 unit.

Sementara itu Walikota Bengkulu mengatakan Polda Bengkulu merupakan bagian dari masyarakat kota Bengkulu untuk itu perlu mendapatkan dukungan agar tercipta suasana keamanan yang betul-betul dapat dirasakan manfaatnya oleh masyarakat Provinsi Bengkulu.

Tampak hadir pada kesempatan tersebut Wakapolda Bengkulu Brigjen Pol Hari Prasodjo MH, pejabat utama dan perwakilan kontraktor.


Sumber: tribrata