BENGKULU UTARA, sahabatrakyat.com– Kartu Indonesia Pintar (KIP) merupakan pelaksanaan Program Indonesia Pintar (PIP) yang digadang-gadang pemerintahan Presiden Joko Widodo. Program ini ditujukan bagi anak usia sekolah agar memberikan manfaat pendidikan secara optimal. Sasaran penerima KIP adalah setiap anak usia sekolah (6-21 tahun) baik yang telah bersekolah maupun yang belum terdaftar di sekolah.
Hanya saja, program ini tidak dirasakan oleh masyarakat di Desa Alun Dua. Pasalnya, belum satupun di antara anak usia sekolah di desa ini yang sudah menikmati KIP.
Kondisi itu ditandai dengan banyaknya keluhan warga yang tidak mampu kepada kepala desa setempat lantaran anak mereka tidak mendapatkan Kartu Indonesia Pintar (KIP).
Kepala Desa Alun Dua Toto Hermanto kepada sahabatrakyat.com di kediamannya, baru-baru ini, mengatakan, pihaknya sudah pernah mengusulkan. Namun usulan tersebut belum dipenuhi. “Kami minta tolong kepada instansi terkait kalau memang ada jatah KIP untuk Desa Alun Dua. Bila memang ada tolong dikeluarkan, kita kasih orang yang bersangkutan, orang-orang yang benar-benar membutuhkan KIP,” kata Toto.
Penulis: MS Firman