ANTARA
ANTARA

BANDUNG, sahabatrakyat.com- Lagi-lagi harapan Bengkulu agar bisa menambah medali di ajang PON XIX 2016 Jawa Barat kandas. Ini setelah Rico, atlet muda cabang gulat di nomor 52 Kg gaya bebas, kalah dari lawannya asal Kalimantan Timur, Jumat (23/9/2016) pagi tadi.

Edi Santoso, pelatih gulat Bengkulu, mengatakan, kegagalan itu merupakan pil pahit yang harus ditelan Kontingen Bengkulu. Edi menjelaskan, kekalahan Rico tak lepas dari kurangnya latihan tanding dan eksibisi ke tingkat nasional. “Sementara lawannya jauh lebih baik karena bisa berlatih intensif ke luar negeri,” kata dia.

Menurut Edi, dengan kegagalan atlet gulat di kelas ini pihaknya masih tetap optimis cabor ini akan menorehkan prestasi dari kelas 61 kg dan 125 kg kelas gaya bebas. “Untuk di kelas 70 kg Masrizal Julianto akan turun sore ini bertemu dengan atlet Yogyakarta. Semoga hasilnya positif,” kata Edi. (cw5)

Editor    : Jees